Rabu, Oktober 31, 2007

Jurnal Konsultan: Minggu XXIII (11.2007)


Senin, 12 November 2007
[R. Sistem Informasi: 07.30-09.30] Bersama Abdi Ribaz menyunting desain poster dan brosur Kontes Game Edukasi Indonesia 2007 untuk segera dicetak oleh VEDC Malang dan diupload ke web KGEI 2007.
[R. Sistem Informasi: 10.00-11.00] Meng-upload Format Pijar. Format Rekapitulasi Portofolio Partisipan, dan Model Portofolio ke milis 'pijar2007' yang merupakan Lingkar Contact Person Pelatihan Jardiknas 2007 .
[R. Sistem Informasi: 12.00-14.00] Merevisi, men-scan dan mem-posting Surat + Lampiran Undangan Rapat Tim Juri, Brosur dan Poster KGEI 2007 kepada seluruh SC, OC dan Juri.
[R. Sistem Informasi: 16.00-18.00] Menyiapkan dan menyerahkan daftar nama Provider dan ICT Center yang akan menerima Dana Subsidi Pelatihan Jardiknas Tahap VIII kepada Bendahara PUMK Beasiswa Unggulan untuk diproses pengirimannya melalui BNI Capem Depdiknas.

Selasa, 13 November 2007
[Ruang Nakula SGB, VEDC Malang: 10.00-14.00] Memoderatori rapat koordinasi Tim Juri Kontes Game Edukasi Indonesia (KGEI) 2007 bersama representasi Juri dari ITB Bandung, ITS Surabaya, Poliseni Yogyakarta, dan UM Malang serta representasi OC dari VEDC Malang dan Universitas Muhammadiyah Malang. Rapat diawali dengan survei ke 'Gedung Timur VEDC Malang' yang akan menjadi venue Kontes Game Edukasi Indonesia 2007.
[Rumah: 18.00-21.00] Menyusun draft format Monitoring & Evaluasi Pelatihan Jardiknas (Monev PIJAR) masing-masing untuk Penyelenggara, Trainer dan Trainee (Partisipan) untuk dipergunakan pertama kali di ICT Center Kota Malang yang sedang dan akan melatih 400 Guru, 400 Tata Usaha dan 400 Pustakawan se-Kota Malang.

Rabu, 14 November 2007
[Rumah: 05.30-06.45] Finalisasi dan cetak master
format Monev PIJAR masing-masing untuk Penyelenggara, Trainer dan Trainee (Partisipan).
[Hotel Pelangi Malang: 07.00-07.30] Mengarahkan Ernawati (Tim Monev PIJAR) tentang cara pengisian format dan teknik wawancara untuk menggali kiat atau solusi bagi Penyelenggara PIJAR berdasarkan respon yang akan diterima dari Trainer dan Trainee (Partisipan).
[Rumah: 08.00-11.00] Menyusun notula Rapat Tim Juri Kontes Game Edukasi Indonesia (KGEI) 2007 yang berlangsung pada hari Selasa tanggal 13 November 2007 di Ruang Nakula SGB VEDC Malang. Kemudian mem-posting notula tersebut ke semua tim juri yang hadir maupun yang berhalangan hadir.
[VEDC Malang: 15.00-15.30] Melaksanakan koordinasi singkat dengan Pak Bambang Triono (VEDC Malang) selaku Ketua dan Pak Wahyu Purnomo (VEDC Malang) selaku Anggota OC Kontes Game Edukasi Indonesia 2007.
[SMPN 3 Malang: 16.00-17.30] Memeriksa kelangkapan berkas proposal dan mengarahkan kegiatan Tim Guru Kota Malang yang akan berangkat ke Singapore untuk mengikuti 4th ICET 2007 pada tanggal 21-23 November 2007 atas sponsor Microsoft Indonesia.

Kamis, 15 November 2007
[R. 601: 12.30-14.00] Mengikuti rapat Sinergi 5 Kementerian tentang kegiatan Kontes Game Edukasi Indonesia 2007 di Kota Malang dan International Game Technology Festival 2007 di Bandung.
[Raffles Room, Balai Kartini: 18.30-21.00] Menghadiri acara Indonesia Berprestasi Award 2007 atas undangan XL Indonesia sebagai Nominator bidang Pendidikan.

Jum'at, 16 November 2007
[R. Sistem Informasi: 09.00-10.00] Menyelesaikan notula dan rencana program Tim Percepatan Pembangunan Provinsi Papua & Papua Barat. Kemudian menyerahkan program kepada Tim Papua untuk disusunkan RAB kegiatannya.
[R. Sistem Informasi: 10.00-11.15] Menyiapkan dan memutakhirkan daftar nama Provider dan ICT Center yang akan menerima Dana Subsidi Pelatihan Jardiknas Tahap VIII (terakhir) untuk diproses pengirimannya melalui BNI Capem Depdiknas pada hari Senin tanggal 19 November 2007.
[R. 601-602: 13.30-15.00] Mempresentasikan cara memanfaatkan Blogger Jardiknas bagi Wali-wali Provinsi di forum rapat Persiapan dan Penjelasan Pemantauan Pelaksanaan Program dan Anggaran tahun 2007 untuk pengumpulan data pelaksanaan APBN 2007.
[R. Sistem Informasi: 16.00-18.00] Menyiapkan dan mem-posting surat undangan rapat Tim Juri Kontes Game Edukasi Indonesia 2007 dan International Game Technology Festival 2007 di Bandung.

Sabtu, 17 November 2007
[R. 701: 10.00-15.00] Menyiapkan bahan-bahan presentasi Setjen Depdiknas tentang Education based on ICT di dalam Konferensi SEAMEO di Bangkok pada tanggal 20-21 November 2007 mendatang.


Jurnal Konsultan: Minggu XXII (11.2007)


Senin, 5 November 2007

[Ruang Logam, Depperind Lantai 10: 09.00-13.00] Mengikuti workshop Kajian Pengembangan Kawasan Terpadu Industri Telematika. Panel bersama narasumber 1) Direktorat Telematika, Ditjen Industri Alat Transportasi dan Telematika, Depperind + PT. Trivan Rosila Utama: "Kajian Pembangunan Kawasan Khusus Industri Telematika", 2) Ir. Hendra Lesmana, MM. M.Si, Wakil Ketua Himpunan Kawasan Industri Indonesia: "Perkembangan Kawasan Industri di Indonesia", 3) LETMI ITB: "Kajian Daya Saing Produk Telematika Indonesia di ASEAN", dan 4) Dinas Indag Jawa Barat: "Program Pengembangan Industri Telematika di Jawa Barat"
[R. Sistem Informasi: 14.00-15.00] Menyusun surat pemberitahuan batas pengajuan proposal Pelatihan Jardiknas (10 November 2007) kepada 19 Provider dan 177 ICT Center yang belum menyelenggarakan Pelatihan Jardiknas.
[R. Sistem Informasi: 15.00-18.00] Menyusun dan mem-posting status serta statistik Pelatihan Jardiknas 2007 per-02 November 2007 kepada Bagian Sistem Informasi dan Tim Jardiknas. Kemudian men-scan & mem-posting Surat Undangan Rapat Indonesia Education Game Contest 2007, Game Technology dan e-Money kepada Tim Game Technology: ITB Bandung, ITS Surabaya, MDS Yogyakarta, Poliseni Yogyakarta, dan Universitas Negeri Malang.
[R. Sistem Informasi: 18.00-20.00] Mem-posting file-file presentasi yang disajikan di Forum Industri Kreatif (31.10.2007) dan Workshop Kajian Pembangunan Kawasan Industri Telematika (05.11.2007) kepada Bagian Sistem Informasi dan Tim Jardiknas. Kemudian mempelajari Modul PJJ Baru: Moodle, SIAKAD Web dan SIAM Web.

Selasa, 6 November 2007

[R. Sistem Informasi: 07.30-09.00] Menyiapkan dan mengirimkan Surat Pemberitahuan kepada 19 Provider dan 177 ICT Center yang belum mengajukan proposal Pelatihan Jardiknas 2007.
[Lobby Bagian Sistem Informasi: 09.00-11.00] Memandu dan mengarahkan Tim Trainer ICT Center Kota Malang yang akan mengikuti Intel Teach Training di Net Ezy Gajah Mada Mediterania mulai 7-10 November 2007. Setelah training diharapkan mereka dapat melatih 400 guru di Kota Malang dengan 12 modul Intel Teach yang bersertifikasi internasional.
[R. 701: 14.00-17.00] Mengikuti rapat koordinasi penyelenggaraan Kontes Game Edukasi Indonesia 2007 dan e-Money di bidang edukasi bersama Tim Game Technology ITB Bandung, ITS Surabaya, MSD Yogyakarta, Poliseni Yogyakarta, dan Universitas Negeri Malang.
[R. Sistem Informasi: 18.00-20.00] Menyunting, merumuskan dan mem-posting notula rapat Kontes Game Edukasi Indonesia 2007 kepada semua peserta rapat melalui e-mail.

Rabu, 7 November 2007
[Net Ezy Gajah Mada Mediterania: 08.00-09.00] Menghadiri Intel Teach Training yang diselenggarakan oleh Intel Indonesia bersama Agrakom, diikuti oleh 20 guru dari Jakarta, 1 dari Bandung, 1 dari Kendal, dan 2 dari Malang.
[R. Sistem Informasi: 10.00-11.00] Meng-upload surat Karo PKLN Depdiknas tentang Pemberitahuan Batas Akhir Proposal di milis 'provider-pjj' dan 'konsultan-ict'.
[Lobby R. Perencanaan: 11.00-12.00] Mengikuti rapat program Sertifikasi Java untuk dosen dan mahasiswa TKJ (JENI 1) bersama Mr Keith Tan (Account Manager, APAC, Prometric), Mr Imran Amin (Territory Operation Manager, SEA, Prometric), dan Ms Angela A. Chang (Manager SEA, Sun Learning Services, Sun Services, Sun) serta Mr Ang (Manager Sun Indonesia). Biro PKLN diwakili oleh Kabag Sistem Informasi dan Manajer JENI VEDC Malang.
[R. Perencanaan: 15.00-16.00] Mengikuti rapat penyusunan Program dan Strategi Percepatan Pembangunan Pendidikan di Provinsi Papua dan Papua Barat bersama Tim Papua (P. Siswoyo, P. Nurwin) dan Tim Papua Barat (P. Thamrin, P. Sudirman, P. Dirhamsyah). Langkah-langkah yang akan diambil: 1. Dengar pendapat dengan Kepala Dinas Dikbud Papua & Papua Barat, 2. Kunjungan Lapangan I untuk menemukan fakta, 3. Merumuskan program sesuai temuan hasil kunjungan lapangan, 4. Memverifikasi program melalui Kunjungan Lapangan II, 5. Menyusun dan menganggarkan program, 6. Pelaksanaan program di Papua & Papua Barat.
[R. 702: 16.45-18.30] Mempresentasikan Blogger Jardiknas kepada Kabag Perencanaan dan Kabag Kebijakan untuk mendukung kinerja pendataan di Biro PKLN Depdiknas. Menyiapkan data tripatrit Wali Provinsi, Bagren Provinsi dan Konsultan ICT di Provinsi untuk distribusi username dan password per-provinsi.
[R. Sistem Informasi: 19.00-20.00] Mengundang sejumlah partisipan Pelatihan Jardiknas 2007 ke milis 'guru-tendik' dan semua contact person Provider/ICT Center ke milis 'pijar2007' untuk mengefektifkan proses pelengkapan Proposal, MoU, Kwitansi, dan Pelaporan Pelatihan Jardiknas 2007.
[R. Sistem Informasi: 20.00-21.00] Mengirim e-mail berikut file PDF Peta Kelengkapan Proposal Pelatihan Jardiknas 2007 kepada semua contact person Provider dan ICT Center untuk segera ditindaklanjuti dengan pengiriman kekurangan berkas Proposal ke Bagian Sistem Informasi Biro PKLN Depdiknas selambat-lambatnya 15 November 2007 untuk Provider dan 22 November 2007 untuk ICT Center.

Kamis, 8 November 2007
[R. Sistem Informasi: 07.30-08.30] Bersama Pak Yosep (Layanan Keuangan BU) menyusun draft Laporan Keuangan Beasiswa Unggulan (BU) Pelatihan Jardiknas 2007 dan memproses peralihan peruntukan saldo Rekening Tampungan BU di Bank BNI Capem Depdiknas dari Pelatihan Jardiknas 2007 ke Teknisi Jardiknas 2007.
[R. Sistem Informasi: 08.30-09.15] Bersama Pak Judha (Staf TIK Bagian Kebijakan, Biro PKLN) mempelajari manfaat dan sistem pelaporan berbasis teks + visual Blogger Jardiknas, menjajagi konsep tripatrit pelaporan via Blogger Jardiknas (Wali Provinsi, Bagren Dinas Pendidikan Provinsi, dan Konsultan TIK Provinsi), dan mendiskusikan alternatif sistem Quick Count Data Mikro Pendidikan dari 441 Bagren Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota ke Pangkalan Data Bagian Kebijakakan Biro PKLN Depdiknas.
[BNI Capem Senayan: 09.30-09.45] Memeriksa konfirmasi pengiriman (transfer) ulang dana Pelatihan Jardiknas ke ICT Center Kota Tasikmalaya & ICT Center Kabupaten Sintang.
[R. Sistem Informasi: 10.30-13.00] Berkolaborasi bersama Abdi Ribaz (Staf TIK Sekretariat Biro PKLN) mengembangkan sistem dan menyunting web Kontes Game Edukasi Indonesia (KGEI) 2007 yang beralamat di game.depdiknas.org. Kemudian mengumumkan aktivasi web KGEI 2007 ini ke SC, OC dan Tim Juri.
[Ballroom, Shangri-La Hotel: 18.00-21.30] Mewakili Karo PKLN Setjen Depdiknas menghadiri acara malam penganugerahan e-Learning Award 2007 yang diselenggarakan oleh Majalah SWA dan Pustekkom Depdiknas.

Jum'at, 9 November 2007
[R. Sistem Informasi: 07.30-09.00] Menyusun draft surat undangan Rapat Teknis Tim Juri Kontes Game Edukasi Indonesia (KGEI) 2007 pada hari Selasa tanggal 13 November 2007 pukul 10.00-14.00 WIB di VEDC Malang.
[R. Sistem Informasi: 09.00-11.00] Menyiapkan dan menyerahkan daftar nama Provider dan ICT Center yang akan menerima Dana Subsidi Pelatihan Jardiknas Tahap VII kepada Bendahara PUMK Beasiswa Unggulan untuk diproses pengirimannya melalui BNI Capem Depdiknas.
[R. Sistem Informasi: 14.00-15.00] Bersama Abdi Ribaz merevisi redaksi web Kontes Game Edukasi Indonesia 2007, khususnya tentang Kategori Game, Tim Juri, OC, SC, dan ketentuan lain yang berlaku di dalam KGEI 2007 ini.
[R. Sistem Informasi: 15.00-17.00] Memutakhirkan Panel Data Pelatihan Jardiknas 2007 dan mem-posting info Penyaluran Dana Subsidi Pelatihan Jardiknas Tahap VII ke milis 'dikmenjur', 'jardiknas', 'konsultan-ict', dan 'provider-pjj'.


Senin, Oktober 29, 2007

Jurnal Konsultan: Minggu XXI (10.2007)


Senin, 29 Oktober 2007

[R. Sistem Informasi: 07.30-12.00] Menyusun dan membuat presentasi Statistik Pelatihan Jardiknas (PIJAR) 2007 . Data yang tersaji:
40 Provider + 178 ICT Center (52,66%) menyelenggarakan PIJAR
33.358 Partisipan (69,32%) dari target 48.123 mengikuti PIJAR di 30 Provinsi
Sekolah Partisipan: 1.844 SD (24,31%) | 2.515 SMP (33,16%) | 1.278 SMA (18,17%) | 1.352 SMK (17,83%) | 86 MI (1,13%) | 219 MTs (2,89%) | 183 MA (2,41%) | 5 SLB (0,07%) | dan 2 SKB (0,03%)
Partisipan: 7.608 Kepala Sekolah | 8.362 Guru | 8.358 Tata Usaha | 8.351 Pustakawan | 564 Pengawas
Portofolio: 5.854 files (3,76%) dari target 155.689 files (doc/odt, xls/ots, ppt/odp, pdf, wmv)
Penyerapan dana 69,93% dari 23,952 M.
[R. Sistem Informasi: 12.00-15.30] Memutakhirkan data provider: Amikom Mataram (NTB), STMIK Bumigora Mataram (NTB), Universitas Mataram (NTB), Universitas Al-Assariah Mandar (SulBar), Poltek Negeri Ujung Pandang (SulSel), Universitas Hasanuddin (SulSel), dan Universitas Tadulako (SulTeng) di web: tkj.unsa.ac.id
[R. 702: 16.00-18.00] Mengikuti rapat koordinasi standarisasi prosedur dan verifikasi dokumen provider program Beasiswa Unggulan (BU) Teknik Komputer dan Jaringan bersama Wali-wali Provider.
[R. 702: 19.00-21.00] Membuat milis 'pijar2007' sebagai lingkar contact person Pelatihan Jardiknas 2007 untuk mensukseskan kegiatan dan pelaporan kegiatannya. Kemudian mengundang semua contact person Provider & ICT Center untuk bergabung di milis 'pijar2007'.

Selasa, 30 Oktober 2007
[R. Sistem Informasi: 07.30-10.00] Memilah dan mengumpulkan dokumen administrasi & akademik: Amikom Mataram (NTB), STMIK Bumigora Mataram (NTB), Universitas Mataram (NTB), Universitas Al-Assariah Mandar (SulBar), Poltek Negeri Ujung Pandang (SulSel), Universitas Hasanuddin (SulSel), dan Universitas Tadulako (SulTeng).
[R. Sistem Informasi: 10.00-12.00] Memverifikasi proposal-proposal Pelatihan Jardiknas dari ICT Center yang dana subsidinya akan disalurkan pada Tahap VI hari Selasa tanggal 30 Oktober 2007.
[R. Sistem Informasi: 13.00-15.00] Menyiapkan dan menyerahkan daftar nama ICT Center yang akan menerima Dana Subsidi Pelatihan Jardiknas Tahap VI kepada Bendahara PUMK Beasiswa Unggulan untuk diproses pengirimannya melalui BNI cabang Depdiknas.
[R. Sistem Informasi: 15.00-18.30] Memutakhirkan data statisktik Pelatihan Jardiknas.
[Autumn Bistro & Lounge, Setiabudi Building I Lantai 2: 19.00-20.30] Menghadiri undangan "Telecenter Networking Dinner" bersama teman-teman Telecenter Pe-PP (Muneng-Madiun, Kertosari-Lumajang, Pabelan-Magelang, Salubomba-Donggala, Lapulu-Kendari, Gorontalo-Gorontalo, Sekban-Fakfak, Tetar-Fakfak) dan stakeholder telecenter (Bappenas, Kominfo, Ristek, PNPM Mandiri (PPK & P2KP), UNDP, DIKNAS, AWARI, APWKomitel, MASTEL, ADOC, HIVOS, TIFA Foundation, BPDE Jatim, Microsoft, Intel, SUN, dan lain-lain).

Rabu, 31 Oktober 2007
[R. Sistem Informasi: 07.30-09.30] Memilah nama-nama Provider dan ICT Center yang belum mengajukan proposal Pelatihan Jardiknas sampai tanggal 31 Oktober 2007 untuk dijadikan lampiran Surat Karo PKLN tentang kesempatan terakhir pengajuan proposal Pelatihan Jardiknas 2007.
[R. Sanur, Gran Melia Hotel, Jakarta: 10.00-13.00] Mendampingi Kabag Sistem Informasi Biro PKLN Setjen Depdiknas dalam Forum Koordinasi Pengembangan Industri Kreatif Telematika yang diselenggarakan oleh Ditjen Industri Alat Transportasi dan Telematika Departemen Perindustrian dengan narasumber: 1) Direktur Sistem Informasi, Perangkat Lunak & Konten Depkominfo: "Fasilitas Pengembangan & Kebijakan untuk Industri Kreatif Indonesia", 2) Drs. Bakri, MM: "Industri Kreatif Perfilman di Indonesia", 3) Ir. Siswoyo, M.Si, Biro PKLN Depdiknas: "Industri Konten Kreatif: Potensi, Strategi dan Aksi Promosi", 4) Kemal, Ristek: "Dukungan Ristek dalam Pengembangan Industri Kreatif", 5) Andi S. Boediman, Digital Studio: "Creative Industry Ecosystem", 6) Agoes Silaban, Komite Tetap Informatika, KADIN: "Pengembangan Industri Kreatif Telematika", dan 7) Biji M. Chacko, Director International Center for Applied Technology Indonesia: "Developing Creativity Based Telematics Industry".
[R. Sistem Informasi: 14.00-17.30] Memutakhirkan Panel Data Proposal, Peta Statistik, dan Prediksi Batas Penyerapan (Jenuh) Pelatihan Jardiknas 2007 untuk bahan pelaporan ke Kabag Sistem Informasi dan Koordinator Beasiswa Unggulan (BU).
[R. Sistem Informasi: 18.00-21.00] Membuat konsep surat undangan rapat koordinasi Tim Indonesia Education Game Contest 2007, Game Technology dan e-Money untuk Edukasi pada hari Selasa 6 November 2007. Mem-posting informasi Penyaluran Dana Subsidi Pelatihan Jardiknas 2007 ke milis 'dikmenjur', 'jardiknas' dan 'konsultan-ict.

Kamis, 1 November 2007
[Grand Ballroom, Shangri-La Hotel, Jakarta: 08.00-12.00] Menghadiri undangan The Launching of Microsoft Unified Communications Products [Office Live Meeting, Office Communication Server 2007, Office Communicator 2007, dan Microsoft Exchange Server 2007] bertema 'Witness the Power of Unified Communications'.
[R. 701: 14.00-16.00] Mengikuti rapat koordinasi internal, persiapan, dan evaluasi Workshop Sistem Informasi Provider PJJ bersama Panitia dan Narasumber workshop.
[R. Sistem Informasi: 16.00-18.00] Menyusun daftar Provider dan ICT Center calon penyelenggara Pelatihan Jardiknas 2007 yang belum mengajukan proposal. Terdaftar 19 Provider + 177 ICT Center belum mengajukan Proposal Jardiknas dan akan menerima surat yang memuat 'teguran' dan 'kesempatan' untuk mengajukan proposal selambat-lambatnya Sabtu tanggal 10 November 2007.
[R. Sistem Informasi: 18.00-20.00] Menyeleksi data guru-guru yang biasa memanfaatkan TIK dalam pembelajaran, cakap berkomunikasi dalam bahasa Inggris dan senang melatih/membimbing guru lainnya dalam penguasaan TIK untuk mengikuti training Intel Teach di Net Ezy Mediterania Gajah Mada pada tanggal 7-10 November 2007, mulai jam 07.30-18.00 WIB.

Jum’at, 2 November 2007
[R. Komisi Nasional UNESCO: 09.30-11.00] Menghadiri undangan Komisi Nasional UNESCO untuk mengikuti rapat persiapan Worskhop iEARN tanggal 23-24 November 2007 di Jakarta dan 15th Annual iEARN Conference + 12th Youth Summit tanggal 12-18 Juli 2008 di Bukhara (Uzbekistan).


Indonesia vs Malaysia: Stop berantem!


Beberapa pekan terakhir ini cuaca di tanah air agak 'gerah' oleh 'ulah' jiran kita
Malaysia. lagu 'rasa sayange' dan 'penangkapan istri atdikbud RI' di Malaysia menjadi headline yang sensi dan tendensi. Pemerintah & rakyat Indonesia tidak bisa berbuat apa-apa, karena sibuk 'berantem' sendiri di kancah politik yang penuh intrik & licik, saling bunuh karakter antar pejabat dan politikus bak 'game online' di warnet-warnet, bahkan di bulan Ramadhan sekalipun.

Tidak hanya berantem, kita juga 'masih' membiarkan dan bahkan membiasakan tradisi 'korupsi' hingga tumbuh subur di bumi yang sudah tidak lagi gemah ripah loh jinawi ini..

Kembali ke jiran kita, Malaysia sangat tahu bahwa tidak ada yang bakal berani menyerang apalagi mengganyang mereka karena 'PRT' dan 'Buruh' migran asal Indonesia di sana begitu banyak dan dapat saja dijadikan 'tameng hidup' dalam situasi darurat perang. Bahkan bisa jadi mereka lebih loyal kepada warga dan negara Malaysia yang 'menghidupi' mereka ketimbang pemerintah Indonesia.

Perampasan Ambalat, 'pengkaratean' pelatih Karate oleh Polis Diraja Malaysia, penyiksaan TKW, pemukulan TKI, dan penolakan kunjungan anggota DPR-RI ke kilang lokasi TKI bekerja cukup ditutup dengan satu kata diplomatis 'maaf' dan kita lagi-lagi tidak berdaya.

Malaysia juga tahu kita hanya jago di kandang, karenanya Proton, Petronas, Astro, dan XL dapat leluasa mengibarkan bendera Malaysia disini secara ekspansif.

Dimana harga diri kita? Apakah masih ada harga diri di tengah-tengah supremasi 'korupsi' yang tak kunjung henti? Apakah masih bisa kita tegakkan kepala sebagai bangsa besar dengan kemiskinan dan kebodohan yang tak kunjung terentaskan?

Sebagai anggota 'persemakmuran' Inggris Raya tentunya Malaysia tahu persis peta geopolitik dan geointelejen. Ikatan batin dan emosi diantara anggota persemakmuran memungkinkan Malaysia 'berani', bahkan 'berani' kepada seteru USA yang jelas-jelas sekutu Inggris. Jadi tidak usah heran jika Malaysia juga berani kepada Singapore & Indonesia yang serumpun.

Awal 2005 lalu saya bertemu Cikgu (Guru) asal Malaysia yang bersahaja di Bandar Seri Begawan (Brunei), tahukah Anda.. cindera mata apa yang saya terima? Replika menara kembar Petronas! Ya, simbol 'dignity' Malaysia. Apa maknanya? Patriotisme itu mereka bawa dan banggakan kemana-mana

Rabu 10 Oktober 2007 kemarin, sekali lagi Malaysia menunjukkan supremasi intelektual-nya dengan mengangkasa-luarkan Sheikh Muszaphar Shukor (34 tahun, seorang dokter dan model paruh waktu) sebagai astronot melayu pertama bersama astronot wanita USA dan kosmonot Rusia dengan wahana Soyuz menuju Stasiun Angkasa Internasional (ISS).

Cita-cita Dr M (baca Malaysia) dengan slogan 'Malaysia Boleh!' telah terbukti sukses, bagaimana dengan Indonesia? 'Indonesia Bisa!??' tentu ini akan disambut geli oleh jiran Malaysia, Brunei Darussalam & Singapore.. Karena 'bisa' dalam bahasa melayu berarti 'racun nan mematikan' :)

Jiran (tetangga) sesungguhnya adalah saudara/kerabat terdekat kita dibanding saudara kandung kita nun jauh di kampung halaman, jiran siap bergotong-royong dan meminjamkan properti kala kita mendapat suka cita atau tertimpa duka cita, sesekali kita perlu sabar menghadapi jiran yang usil, siapa tahu ada hikmah dibalik masalah klasik itu.

Mau sukses & kuat? Yuk! stop berantem, stop korupsi-kolusi-nepotisme, stop pembiaran kemalasan, kebodohan & kemiskinan..

Tetap semangat!

Selasa, Oktober 23, 2007

Jurnal Konsultan: Minggu XX (10.2007)


Senin, 22 Oktober 2007

[R. Sistem Informasi: 07.30-11.30] Men-download dan mempelajari portofolio Partisipan Pelatihan Jardiknas 2007 dari webmail '[email protected]' serta memutakhirkan rekapitulasi Sekolah Partisipan dan Proposal Pelatihan Jardiknas.
[R. Bima, Hotel Bumikarsa, Bidakara: 12.12-17.12] Mewakili Karo PKLN Depdiknas di forum finalisasi penyusunan Kode Etik Konten Multimedia serta Peraturan Menteri tentang Kode Etik Konten Multimedia. Panel disampaikan oleh (1) Prof. Abu Bakar Munir, Guru Besar Fakultas Hukum University of Malaya, Kuala Lumpur dengan topik: "Internet Content Code: An International and Comparative Analysis", (2) Dr I.B.R. Supancana, Chairman/Founder Center for Regulatory Research dengan topik: "Pengaturan Konten Multimedia di Indonesia: Antara Kebebasan dan Pembatasan", dan (3) Sonny Zulhuda, MCL, Peneliti pada Pusat Kajian Regulasi dengan topik: "Aspek-aspek Penting Kode Etik Konten Multimedia Indonesia".
[Lobby PT Microsoft Indonesia, Lantai 18, BEJ II: 17.45-18.15] Mempersiapkan guru dan dosen yang akan diikutsertakan sebagai partisipan "4th International Conference on Educational Technology (ICET) 2007" di Republic Polytechnic, Singapore pada tanggal 21-22 November 2007 melalui sponsor platinum Microsoft regional Asia Pacific.

Selasa, 23 Oktober 2007
[R. Sistem Informasi: 07.30-19.30] Menyusun presentasi laporan kemajuan program Pelatihan Jardiknas 2007 untuk kondisi per-23 Oktober 2007 dengan status: jumlah sekolah yang mengikuti Pelatihan Jardiknas mencapai 7.584 sekolah (64,51%) dari target 11.757 sekolah, yang terdiri atas: 1.844 SD (24,31%), 2.515 SMP (33,16%), 1.378 SMA (18,17%), 1.352 SMK (17,82%), 86 MI (1,13%), 219 MTs (2,89%), 183 MA (2,41%), 5 SLB (0,07%), dan 2 SKB (0,03%). Portofolio Partisipan yang terkumpul melalui web 'pelatihan.diknas.go.id/unggah' mencapai 5.304 files.
[R. 701: 14.00-16.00] Mengikuti rapat koordinasi Beasiswa Unggulan Teknisi Komputer dan Jaringan (BU-TKJ) bersama Wali-wali Provider dan menyusun strategi percepatan pemutakhiran data mahasiswa penerima BU-TKJ.
[Coffee Club, Plaza Senayan: 18.30-19.30] Mempersiapkan implementasi program global Intel Teach di dalam Pelatihan Jardiknas 2007 khusus Kota Malang untuk 400 guru bersama Intel Indonesia. Pra-program akan diawali dengan audiensi Intel Indonesia kepada Kepala Dinas Pendidikan & Kepala KPDE Kota Malang pada hari Senin tanggal 5 November 2007.

Rabu, 24 Oktober 2007
[R. Sistem Informasi: 07.30-12.00] Men-download dan mempelajari 50 dokumen PDF publikasi Australian Government Information Management Office (AGIMO) tentang: ICT Strategy, Service Improvement, ICT Procurement, ICT Infrastructure, Better Practice, dan Government Information.
[R. Sistem Informasi: 13.00-16.00] Menyusun panel data Wali Provider untuk NTB, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah.

Kamis, 25 Oktober 2007
[R. Sistem Informasi: 07.30-10.00] Mendownload, mengkompilasi dan mempelajari kode etik blogger: A Bloggers' Code of Ethics, Draft Blogger's Code of Conduct, dan Blogger's Code of Conduct
[R. Sistem Informasi: 10.00-15.00] Mempelajari dan menyunting draft Buku Panduan Pelatihan Jardiknas Kota Malang. Merevisi susunan kelompok partisipan dan jadwal Pelatihan Jardiknas berdasarkan SKB Menag, Menakertrans dan MenPAN tentang Hari-hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2008.
[R. Sistem Informasi: 15.30-17.00]
Mengisi dan mengirimkan kembali Candidate Detail Data yang diajukan oleh Agrakom untuk Indonesia Berprestasi Award.


Jum’at, 26 Oktober 2007
[R. Sistem Informasi: 07.30-11.30] Menyiapkan dan mengirimkan daftar guru MI, SMP, SMA, dan SMK serta Dosen yang dipersiapkan sebagai partisipan 4th International Conference on Educational Technology (ICET) 2007 di Republic Polytechnic - Singapore tanggal 21-22 November 2007 kepada Microsoft Indonesia untuk diregisterasikan melalui Microsoft Regional Asia-Pacific - Partners in Learning.
[R. Sistem Informasi: 15.30-17.30] Memverifikasi proposal-proposal Pelatihan Jardiknas dan surat-surat pernyataan Provider/ICT Center yang dana subsidinya akan disalurkan, dikirim ulang karena kesalahan nomor rekening, dan dikirim dana tambahan karena kekurangan jumlah dana pada Tahap VI hari Senin tanggal 29 Oktober 2007.


Minggu, Oktober 14, 2007

The Essence of Your Love


Sufiyyah Rabi'a Al-Adawiyyah (
717 - 801) bersyair..

"Everyone prays to You from fear of the Fire;
And if You do not put them in the Fire,
This is their reward.

Or they pray to You for the Garden,

Full of fruits and flowers.
And that is their prize.

But I do not pray to You like this,

For I am not afraid of the Fire,
And I do not ask You for the Garden.

But all I want is the Essence of Your Love,

And to return to be One with You,
And to become Your Face."

menjadi inspirasiku seumur hidup..

Komik Tintin yang ingin kukoleksi kembali..


30 tahun yang lalu Komik Petualangan Tintin ini
telah kubaca
dan menginspirasiku..


untuk selalu cerdik dalam bertindak
berani dalam membela kebenaran
cendekia dalam mencari solusi terbaik
tidak putus asa dalam menghadapi kemelut hidup
dan siap berpetualang
di manca negara..


terima kasih Tintin & Snowy..

10 SMS Idul Fitri 1428 terindah..


[1]
jambangan indah berseri,
jadi hiasan di hari suci,
sms dikirim pengganti diri,
tanda ingatan tak layu dihati,
sampai di negeri sampan dipaut,
tiang pancang tempat tambatan,
idul fitri sama kita sambut,
ampun dan maaf kami pintakan..

[2]
dalam kerendahan hati ada ketinggian budi
dalam kemiskinan harta ada kekayaan jiwa,
dalam kelembutan lidah ada juga keterlanjuran kata,
dalam gurau dan senda tentu ada khilaf dan dosa
kami sekeluarga mohon ampun dan maaf diatas segalanya
selamat hari raya Idul Fitri 1428 H
maaf zahir dan batin

[3]
berharap menarik kembali ucap yang salah,
perilaku yang mengganggu,
sikap yang menyayat,
sepertinya tak mungkin..
tanpa maaf yang luas dan hati yang ikhlas dari ibu/bapak
kami sekeluarga berharap maaf ibu/bapak
dan selalu mohon ampun pada Allah
seraya mengucapkan mohon maaf lahir dan bathin.

[4]
dalam bening hati ada keruhnya prasangka,
dalam santun ada celanya prakata,
dalam manisnya muka ada masamnya aura.
selamat Idul Fitri – mohon maaf lahir & batin

[5]
satu senyum sanggup sejukkan jiwa,
satu kata sanggup ubahkan hati,
dan seribu maaf kupinta andai satu khilaf pernah kubuat,
seikhlas kata tulus terucap "Selamat hari Raya Idul Fitri 1428 H"
minal aidin wal faidzin, mohon maaf lahir & bathin

[6]
rinenggo sumunaring suryo wayah ratri,
sugeng mangayubagyo Idul Fitri 1428 H
taqobballalahu minna wa minkum,
mugi tansah winengku ing karahayon.
lirboyo hutama panetep wuninga
sesrawungan jagat kang kagelar Pangapura Agung
mohon maaf lahir dan batin

[7]
dosa ingkang kasandhang,
dening sawenehing titah,
sirna kasirep dening tirtaning pangapura,
linebura sadaya dosa,
selamat Idul Fitri 1428 H

[8]
bulan Ramadhan bulan yang suci
usai tadarus bacalah Yaasin
seiring ucapan selamat 'Aidil Fitri
sudilah maafkan kami lahir dan batin

[9]
1000 senyuman belum tentu menawan hati,
satu jelingan sudah cukup menimbulkan rasa benci,
membina mengambil masa,
meruntuh sekelip masa,
di hari yg penuh fitri ini,
izinkanlah hati ini dengan tulus meminta maaf yang sebesar-besar nya
minal aidin walfaidzin.. mohon maaf lahir & bathin

[10]
fajar kali ini adalah kepakan sayap,
kendaraan jiwa hati nurani,
yang lirih meraih kasih,
luruh merangkul ampun,
kadang ucapan berkias kata,
sering ulah berkisar tingkah.

fajar kali ini adalah pemutihan fitri insani,
yang murahkan maaf,
punahkan dosa.
selamat Idul Fitri 1428 H,
mohön maaf lahir dan bathin,
minal aidin wal faizin.


SMS Idul Fitri 1428-ku:

"And enjoin As-Salât (the prayer) on your family, and be patient in offering them. We ask not of you a provision.We provide for you. And the good end [i.e. Paradise] is for the Muttaqûn" (Qur'an, Thaahaa 132) Happy Eid Mubarrak 1428 ¤ Forgive us for heart and soul ¤ Warm regards ¤ Kwarta, Anita, Salsa, Habib, & Datin

1 Syawal 1428

Jumat, Oktober 12, 2007

Kesan Salsa tentang Papah & Mamahnya


A Salsabila Istiqlal lahir di Malang tanggal 22 Agustus 1995, Salsa (begitu kami memanggilnya) adalah putri ke-1 ku yang kini duduk di kelas VII SMPN 3 Malang:



berikut surat Salsa saat ulang tahun ke-38 ku..

Kepada papahku tersayang, dimanapun papah berada,

Assalamu’alaikum wr. wb.

Happy birthday, papah! Bagaimana kabarnya sekarang? Dan bagaimana kondisi/keadaan pekerjaan papah? Sukseskah? Aku harap begitu. Semua yang ada di rumah selalu baik-baik saja (meskipun kadang-kadang ‘mobi’ nakal).
Pada hari ini, tanggal 10 Oktober 2007 adalah hari ulang tahun papah yang ke-38. semoga papah panjang umur, selalu sehat, aman dari segala marabahaya, selalu ingat Allah SWT, dan ditambahkan rezekinya.
Salsa mau ngucapin selamat ulang tahun. Dari pengalaman Salsa, semoga dengan bertambahnya usia, semakin dekat kita kepada-Nya. Ananda juga mohon doa restu semoga Salsa selalu bisa sehat, dan dapat membimbing dan menjaga Habib dan Amoy serta dapat membantu mamah selama papah sedang nggak ada.
Sekian dari Salsa. Semoga selalu sehat ya, pah!

NB:
Sebentar lagi ‘kan Idul Fitri, jadi, Salsa ngucapin minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir batin. Kalau selama ini Salsa punya salah sama papah, maafin ya!

Wassalamualaikum wr. wb.
Salam sayang selalu,
A Salsabila Istiqlal


ini kesan Salsa tentangku..

Papah nggak pernah menunda pekerjaan yang sedang papah lakukan. Sekecil apapun pekerjaannya, papah melakukannya hingga selesai. Jadi, pekerjaan papah selalu selesai tepat pada waktunya. Bahkan kadang lebih cepat dari waktu yang ditargetkan. Tapi, gara-gara itu, kadang papah jadi lupa makan, lupa istirahat. Untung aja papah nggak gampang sakit.
Papah itu orang yang ulet bekerja. Hingga bisa jadi orang yang sukses. Tapi, setelah sampai di puncak kesuksesan papah, jangan lupa diri kemudian jadi sombong dan takabur. Karena tidak selamanya papah menjadi orang yang terbaik.
Papah orang yang sabar. Jadi, itu sangat berpengaruh dengan cara mendidik aku, Habib, dan Amoy. Thanks.


dan ini kesan Salsa tentang mamah Anita-nya di ultah ke-33..

Mamah itu orang yang sangat disiplin. Nggak pernah mamah melewatkan 1 menit pun tanpa melakukan sesuatu yang berguna. Kalau bukan mamah sendiri yang mengerjakan, biasanya aku, Habib, dan Amoy.
Mamah itu orang yang sangat teliti. Sampai debu di pojok lemari aja tahu kok. Tapi, itulah yang jadi pembeda mamah dengan papah.
Jangan bolong-bolong lagi ya sholatnya. Jangan suka ngingetin ibadah orang lain kalau mamah sendiri belum menjalankan ibadah tersebut. Apalagi sampai bolong-bolong begitu. Ingat, aku, Habib, dan Amoy ngawasi mamah.


Kesan Habib tentang Papah & Mamahnya


A Sayyidina Habibina
lahir di Malang tanggal 25 November 1996, Habib (begitu kami memanggilnya) adalah putra ke-2 ku yang saat ini duduk di kelas V MI Khadijah Malang:




berikut surat Habib saat ulang tahun ke-38 ku..

Untuk papahku tersayang,

Assalamualaikum, Habib ucapin selamat ulang tahun buat papah. Thanks buat papah yang sudah bekerja untuk menghidupiku. Aku juga minta maaf kalau aku punya segudang kesalahan sama papah. Di umur yang ke-38 ini, aku ucapin selamat ulang tahun, semoga sehat selalu, panjang umur, dan sejahtera.

Ananda,
Habib


ini kesan Habib tentangku..

Papah sekarang sudah sibuk kerja. Jadi papah udah lupa sama aku. Sejak 2 tahun yang lalu, sepertinya cuma aku saja yang ultahnya gak pernah dikasih ucapan selamat ulang tahun.


dan ini kesan Habib tentang mamah Anita-nya di ultah ke-33..

Mamah selalu kasih aku tugas. Tapi setiap sudah selesai, mamah selalu bilang kalau kerjaanku salah. Yang kedua, mamah selalu suruh aku untuk ngambil sesuatu tapi ngomongnya gak jelas. Trus aku dimarahin lagi. Yang ketiga mamah selalu nanyain aku minta apa sama mamah. Kalau aku ngambek.


Kesan Amoy tentang Papah & Mamahnya


A Sayyidatina A’athirah
lahir di Malang tanggal 19 Juli 2000, Amoy (begitu kami memanggilnya) adalah putri ke-3 ku yang saat ini duduk di kelas II MI Khadijah Malang:




berikut surat Amoy saat ulang tahun ke-38 ku..

Untuk papahku tersayang,

Papah, selamat ulang tahun yang ke-38. Aku juga ingin papah nggak pergi-pergi lagi. Soalnya, aku nggak bisa nemuin papah kalau mau ngomong. Aku harus nunggu papah. Untung aja papah cuma pergi seminggu. Coba kalau papah perginya sebulan. Aku pasti udah kangen banget. Tapi, aku nggak apa-apa. Soalnya, papah kan pulang hari ini.


ini kesan Amoy tentangku..

Baik, papah orangnya baik padaku. Ia sering memberi petunjuk & pelajaran padaku. Ia juga orang sukses di bidang pendidikan. Setiap hari Ia pergi berkerja. Ia bekerja sebagai konsultan karena itu aku bangga padanya, itulah ayahku.

Tidak baik, papah orangnya memang sukses tapi dia sering tidak di rumah dia kadang seminggu baru pulang atau kalau mepet sebulan baru pulang tapi waktu pulang ke rumah papah nggak luangin waktu sama aku, mbak, kakak buat main2, belajar bareng.


dan ini kesan Amoy tentang mamah Anita-nya di ultah ke-33..

Baik, mamah orangnya tertib banget yang soal bersih2, tertib di rumah kalo ada yang males langsung disuruh jadi seisi rumah tertib karena menurun mamah.

Tidak baik, mamah kalau lihat sedikit berantakan langsung marah yang dimarahin aku, mbak, kakak karena mamah marah2 terus jadi kebiasaan apa2 dimarahi itulah mamahku.


Minggu, Oktober 07, 2007

Tuntutlah ilmu sampai ke negeri ini..


Aku telah dan insya-Allah akan terus menimba ilmu pengetahuan,
memperluas wawasan dan mengenal keunikan budaya
melalui sejumlah Training, Workshop, Seminar
dan Forum internasional di negara-negara ini..



to be a hub of knowledge

Jurnal Konsultan: Minggu XIX (10.2007)


Senin, 1 Oktober 2007

[Rumah: 09.00-12.00] Menyiapkan konsep dan menyelekasi sistem untuk Blogger Jardiknas.
[VEDC Malang, Departemen TI: 15.30-17.00] Menghadiri rapat koordinasi dengan Tim Pengembang KKPI VEDC Malang dan membahas sistem sertifikasi dan pembayaran ujian KKPI online.
[Rumah: 21.00-24.00] Meng-update data rekapitulasi proposal untuk persiapan penyaluran dana subsidi Tahap IV.

Selasa, 2 Oktober 2007
[Warnet Prima.Net Malang: 07.00-10.00] Mengirim data Provider & ICT Center yang siap disalurkan dana subsidi Pelatihan Jardiknas tahap IV untuk 2 Provider dan 23 ICT Center. Meng-update users Pelatihan Jardiknas & Media Jardiknas.
[VEDC Malang, Ruang SGB: 12.00-15.00] Mendiskusikan konsep & sistem tata nama & direktori Blogger Jardiknas bersama Pak Bambang EP & Mas Galih.
[Rumah: 16.00-17.00] Menyiapkan data kelengkapan pengajuan kekurangan & transfer ulang dana subsidi ralat Provider & ICT Center yang disusulkan bersama penyaluran dana subsidi Pelatihan Jardiknas tahap IVb untuk 1 Provider dan 2 ICT Center.
[Rumah: 19.00-24.00] Bersama Mas Galih menginstalasi aplikasi, mendesain lay-out dan menguji-coba blog ‘blogger.diknas.go.id’ di server Jardiknas.

Rabu, 3 Oktober 2007
[Rumah: 08.00-10.00] Memantau proses penyaluran dana subsidi Pelatihan Jardiknas ke Provider & ICT Center tahap IV dan IVb.
[Rumah: 13.00-23.00] Mengganti tema blog, mengembangkan direktori blog dan basis data menjadi 33 blog provinsi.

Kamis, 4 Oktober 2007
[Rumah: 10.00-12.00] Mengembangkan fitur ‘blogger.diknas.go.id’ menjadi 5 fitur DAPODIK (Data Pokok Pendidikan), D3TKJ, Game Technology, Pelatihan Jardiknas, dan Perencanaan.
[Rumah: 12.00-13.00] Mengaktivasi ‘username+password’ dan menginformasikan kesiapan ‘blogger.diknas.go.id’ kepada konsultan/pendamping ICT representasi 33 provinsi untuk dimuati reportase mutakhir program Jardiknas.
[Rumah: 15.00-20.30] Mengembangkan kategori blog menjadi 441 opsi Kabupaten/Kota untuk 33 sub blog provinsi.

Jum’at, 5 Oktober 2007
[VEDC Malang, Asrama Ken Dedes: 10.00-15.00] Menginformasikan dan mendiskusikan pengembangan ‘blogger.diknas.go.id’ bersama konsultan/pendamping ICT yang telah menyelesaikan pelatihan JENI di VEDC Malang.