Sabtu, Mei 25, 2019

Jurnal-ku: Minggu DCXIII (05.2019)

Ahad, 12 Mei 2019 | 7 Ramadhan 1440
[Home: 06.00-17.00] Menyusun draf Laporan Pembangunan ZI menuju WBK Pusdiklat Pegawai Kemendikbud Tahun 2019.
[Home: 20.00-23.00] Menyusun draf Rencana Aksi Pembangunan ZI-WBK Pusdiklat 2019.

Senin, 13 Mei 2019 | 8 Ramadhan 1440
[Ruang Kelas 7 Gedung Budaya: 07.30-15.40] Menguji pada Seminar Rancangan Proyek Perubahan Peserta Pelatihan Kepemimpinan Tingkat III Angkatan III Kemenristek-Dikti dan BSSN Tahun 2019:
1) 07.30-08.05: A. Ummu Heriah, S.H., M.Si. - "Sistem Informasi Layanan Kenaikan Pangkat dan Jabatan Fungsional Tenaga Kependidikan Berbasis Web di Universitas Tadulako";
2) 08.05-08.40: Akmalunnisa, S.T. - "Sistem Layanan Akademik Berbasis Web dan Mobile di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara";
3) 08.40-09.15: Herbakti Nugroho, S.E. - "Peningkatan Layanan Administrasi Jabatan Fungsional di Lingkungan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) melalui Sistem Informasi Jabatan Fungsional (SIJAF)";
4) 09.15-09.50: Ima Mentayani, S.T. - "Sistem Informasi Pengembangan Kompetensi Dosen berbasis Web di Lembaga Peningkatan dan Pengembangan Pembelajaran (LP3) Universitas Lambung Mangkurat";
5) 09.50-10.25: Marlis, S.Pd. - "Aplikasi Penataan Surat dan Sistem Pengarsipan Unit "APSIPU" di UT Pekanbaru";
6) 10.25-11.00: Purwanto, S.Sos. - "Pembangunan Sistem Reservasi Kamar dalam Jaringan Berbasis Web di Wisma Tamu Puspiptek"; 
7) 11.00-11.35: Rianita Dwi Astuti, S.Kom. - "Optimalisasi Smart Plan Template dalam Penyusunan Rencana Kerja Anggaran melalui Sistem Perencanaan dan Evaluasi Kinerja Terpadu (SiRen) di Universitas Sebelas Maret";
8) 12.30-14.05: Sarji, S.E. - "Sistem Pelayanan Pemrosesan Pengajuan Pencairan Dana dan Administrasi Keuangan Berbasis Web di Biro Keuangan Universitas Brawijaya";
9) 14.05-14.40: Siti Fatimah, S.E. - "Membangun Sistem Informasi Kemahasiswaan Berbasis Web di Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Mulawarman"; dan
10) 14.40-15.15: Syaifullah, S.Kom. - "Pengembangan Sistem Informasi Layanan Administrasi dan Bimbingan Tugas Akhir (SILABIT) Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura".
[Subbag PTK: 16.00-18.00] Menyusun instrumen daring Survei Kepuasan dan Integritas Pelayanan Masyarakat.

Selasa, 14 Mei 2019 | 9 Ramadhan 1440
[Ruang Kelas 11 Gedung Budaya: 07.30-08.20] Menguji pada Seminar Laporan Aktualisasi Nilai-nilai Dasar Profesi PNS Peserta Pelatihan Dasar CPNS 2018 Golongan III Kemenristek & Dikti dan BATAN Tahun 2019:
1) 07.40-08.20: Arief Rachman Hakim, M.Si. - "Pembinaan Kegiatan Kemahasiswaan untuk Meningkatkan Prestasi Akademik dan Soft Skill di Era Big Data di Universitas Diponegoro
 (5 Tahap)";
[Ruang Sidang 1 Gedung Pancasila: 08.30-12.00] Bersama Tim RB Pusdiklat mengikuti kegiatan evaluasi dan observasi Pembangunan ZI-WBK berdasarkan Lembar Kerja Evaluasi (LKE) WBK yang dilaksanakan oleh Auditor Itjen Kemendikbud.
[Ruang Kelas 11 Gedung Budaya: 13.05-14.50] Melanjutkan menguji pada Seminar Laporan Aktualisasi Nilai-nilai Dasar Profesi PNS Peserta Pelatihan Dasar CPNS 2018 Golongan III Kemenristek & Dikti dan BATAN Tahun 2019:
2) 13.05-13.40: dr. Jinan Fairuz Anindika Rakhmat - "Upaya Menurunkan Prevelensi Hipertensi di Klinik BATAN Serpong";
3) 13.40-14.15: Fitri Lucyana, S.Si. - "Pemodelan Penentuan Tebal Shielding (Pb) Optimum pada Perangkat NDE Sinar X dengan Variasi Nilai Tegangan Sumber"; dan
4) 14.15-14.50: Zeni Anggraeni, S.Si. - "Persiapan dan Pengkajian Awal Disposal Pusat Teknologi Limbah Radioaktif".
[Ruang Kelas 1 Gedung Budaya: 19.00-20.30] Bersama Tim Akademik Pusdiklat Kemenristek-Dikti, Tim Akademik Pusdiklat BATAN, Coach, dan Penguji Pusdiklat Pegawai Kemendikbud mengikuti Rapat Kelulusan Peserta Pelatihan Dasar CPNS Golongan III angkatan IV, V dan VI Kemenristek-Dikti dan BATAN Tahun 2019.

Rabu, 15 Mei 2019 | 10 Ramadhan 1440
[Desk Subbag PTK: 08.00-10.00] Menyusun draf Sasaran Reformasi Birokrasi (RB) dan Program Menuju WBK tahun 2019.
[Desk Subbag PTK: 10.00-12.00] Bersama staf melengkapi: 1) Data Verifikasi Jabatan Pelaksana Tahun 2019; 2) Peta Penataan dan Kebutuhan Pegawai Tahun 2019; dan 3) Data Penataan Pegawai di Lingkungan Pusdiklat Pegawai Kemendikbud Tahun 2019.
[Desk Subbag PTK: 13.00-14.30] Menyusun draf SK Agen Perubahan Pusdiklat tahun 2019.
[Desk Subbag PTK: 14.30-15.00] Menyiapkan dan menyampaikna Nota Dinas Penataan Pegawai di Lingkungan Pusdiklat Pegawai Kemendikbud.

Kamis, 16 Mei 2019 | 11 Ramadhan 1440
[Ruang Sidang 1 Gedung Pancasila: 08.00-12.00] Bersama Tim RB Pusdiklat mengikuti kegiatan verifikasi dokumen pendukung Pembangunan ZI-WBK berdasarkan Lembar Kerja Evaluasi (LKE) WBK yang dilaksanakan oleh Auditor Itjen Kemendikbud.
[Desk Subbag PTK : 13.00-14.00] Memverifikasi data peserta Pelatihan Kepemimpinan Tingkat III angkatan I dan Tingkat IV angkatan I Tahun 2019.
[Desk Subbag PTK : 14.00-15.00] Bersama staf menyusun laporan hasil verifikasi dokumen pendukung ZI-WBK Pusdiklat Pegawai Tahun 2019.
[Desk Subbag PTK : 15.00-16.00] Mereviu Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Pusdiklat Pegawai Kemendikbud dengan Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI.

Jumat, 17 Mei 2019 | 12 Ramadhan 1440
[Ruang Rapat WI: 08.00-15.00] Bersama Tim RB Kemendikbud mengikuti LKM Konversi POS ISO Pusdiklat Pegawai Kemendikbud menjadi POS AP (Administrasi Pemerintah).
[Desk Subbag PTK: 15.00-16.00] Bersama staf menyusun Verifikasi Jabatan Pelaksana Pusdiklat Pegawai Kemendikbud Tahun 2019 (Lampiran 1 dokumen Penataan Pegawai).

Sabtu, 18 Mei 2019 | 13 Ramadhan 1440
[Home: 06.00-07.00] Mereviu dan merevisi 75 uraian tugas pegawai/pejabat pelaksana untuk papan uraian tugas akrilik ukuran A4.
[Home: 07.00-12.00] Menyusun data Penataan Pegawai di Lingkungan Pusdiklat Pegawai Kemendikbud Tahun 2019 (Lampiran 2 dokumen Penataan Pegawai).
[Home: 20.00-23.00] Memverifikasi usulan Rotasi dan Mutasi Pegawai dari Kasubbag/Kasubbid di Lingkungan Pusdiklat Pegawai Kemendikbud Tahun 2019 (Lampiran 4 dokumen Penataan Pegawai).

Tidak ada komentar: