Minggu, Oktober 11, 2020

Jurnal-ku: Minggu DCLXXXIV (09.2020)

Senin, 28 September 2020 | 10 Safar 1442

[Desk ULP: 09.00-12.00] Mengonsep video profil Pusdiklat Pegawai menuju ZI-WBK: "Budaya Baru menuju Layanan Bermutu."

[Desk ULP: 13.00-14.30] Memutakhirkan daftar pengelola laman, aplikasi, dan media sosial di lingkungan Pusdiklat Pegawai Kemendikbud.


Selasa, 29 September 2020 | 11 Safar 1442

[Desk ULP: 10.30-12.00] Memoderasi sesi Kode Etik Pegawai dan Tata Nilai Kemendikbud (MTSL 2) yang disampaikan oleh Kepala Pusdiklat Pegawai Kemendikbud kepada Peserta Latsar CPNS Kemendikbud Golongan III Angkatan XVII di kelas maya melalui konferensi video.


Rabu, 30 September 2020 | 12 Safar 1442

[R. Parigi 2, Hotel Santika BSD City Serpong: 08.30-15.00] Bersama Tim RB Setjen Kemendikbud menyempurnakan Data Dukung Aspek Reform LKE PMPRB Kemendikbud Pusat dan Sekretariat Jenderal.

[Room 512, Hotel Santika BSD City Serpong: 15.30-16.30] Mereviu dan memverifikasi Usulan Gaji PPNPN Bulan September 2020.

[Room 512, Hotel Santika BSD City Serpong: 18.00-20.00] Merekapitulasi jumlah Agen Perubahan Kemendikbud Tahun 2020.

[Room 512, Hotel Santika BSD City Serpong: 20.00-21.00] Memutakhirkan Aspek Reform LKE PMPRB Kemendikbud Pusat dan Sekretariat Jenderal.


Kamis, 1 Oktober 2020 | 13 Safar 1442

[Desk ULP: 08.30-10.00] Mereviu dan menata nama file foto digital PNS Pusdiklat Pegawai Kemendikbud.

[Rusid Fatahillah: 10.00-11.30] Bersama perwakilan PPNPN mereviu dan menata nama file foto digital PPNPN.

[Desk ULP: 13.00-15.00] Menyusun formulir daring Uraian Kerja Rutin/Harian PPNPN Pusdiklat Pegawai Kemendikbud tahun 2020.

[Desk ULP: 15.30-17.00] Menyusun Daftar 37 Inovasi Kemendikbud tahun 2020.


Jumat, 2 Oktober 2020 | 14 Safar 1442

[Desk ULP: 08.00-10.00] Menulis narasi dan melengkapi data pendukung Aspek Reform LKE PMPRB Kemendikbud Pusat dan Sekretariat Jenderal.

[Desk ULP: 10.00-11.00] Menyusun daftar satker dan unit pelaksana teknis di lingkungan Kemendikbud.

[Desk ULP: 13.30-16.00] Membuat formulir daring penjaringan data/informasi Perubahan (Inovasi) unit-unit utama Kemendikbud melalui tautan:

1) https://s.id/perubahan-setjen

2) https://s.id/perubahan-gtk

3) https://s.id/perubahan-pauddikdasmen

4) https://s.id/perubahan-diksi

5) https://s.id/perubahan-dikti

6) https://s.id/perubahan-budaya

7) https://s.id/perubahan-itjen

8) https://s.id/perubahan-balitbang

9) https://s.id/perubahan-badanbahasa

[Desk ULP: 16.00-17.00] Mereviu uraian jabatan dan analisis beban kerja Widyaiswara Ahli Madya di Pusdiklat Pegawai Kemendikbud Tahun 2020.

[Desk ULP: 17.00-18.00] Mereviu uraian jabatan responden Survei Integritas Organisasi yang dirinci ke dalam kolom: 1) Kinerja yang Diharapkan, 2) Ukuran Keberhasilan, dan 3) Kontribusi terhadap Kinerja Organisasi dalam.

 

Sabtu, 3 Oktober 2020 | 15 Safar 1442

[Desk ULP: 08.00-15.30] Menguji 10 CPNS Dosen Asisten Ahli Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS) dalam Seminar Laporan Aktualisasi Latsar CPNS Kemendikbud Golongan III Gelombang III Angkatan XIX melalui konferensi video.

Tidak ada komentar: